Search Bar

Responsive Ads Here

Jumat, 13 Juli 2018

Keuntungan Pemasaran Online

gambar keuntungan pemasaran online
Gambar 1.3 Keuntungan pemasaran online 


  1. Organisasi Lebih Mudah dan Sederhana Kita tidak perlu memajang barang secara fisik, cukup menyediakan katalog atau daftar barang serta deskripsi singkat mengenai masing-masing barang tersebut. Kita juga tidak perlu memiliki banyak karyawan penjual, kita hanya perlu karyawan yang menangai pemesanan secara online dan karyawan yang menangani pengiriman barang. 
  2. Kemudahan Mengelola Barang JIka kita menjual barang secara online dengan menggunakan website sendiri, sistem manajemen situs menyediakan sistem pengelolaan barang dan pergudangan. Kita dapat dengan mudah melihat stok barang. Kita juga dapat menjual barang berdasarkan pesanan. Hal ini akan mempermudah kita mengelola barang dagangan. 
  3. Pelayanan Lebih Fokus Kita tidak perlu khawatir bahwa banyak pelanggan yang tidak terlayani. Sistem komputer akan menampung semua pesanan. Kita hanya perlu melayani pelanggan yang akan melakukan pembelian. 
  4. Riset Pasar Lebih Mudah Berjualan melalui situs online membantu kita melakukan riset pasar mengenai produk-produk yang banyak diminati misalnya dengan melihat kata kunci yang mereka cari di situs anda. Hal ini akan membantu anda merencanakan strategi yang tepat untuk meningkatkan penjualan. 
  5. Biaya Pemasaran Murah Biaya pemasaran di internet relatif sangat murah. Pemasaran dapat dilakukan dengan memajang produk di website sendiri atau di website pihak lain melalui agen pemasaran online. Kita bahkan bisa memanfaatkan website atau blog secara gratis di situs-situs tertentu. 
  6. Kemudahan Memilih Target Pasar Kita dapat memawarkan produk kepada komunitas tertentu melalui forum atau atau media sosial. Kita juga dapat memasang iklan secara gratis atau berbayar dengan kata kunci tertentu. Hal ini membantu kita memilih target pasar yang potensial. 
  7. Tidak Terbatas Ruang dan Waktu Internet tersedia untuk diakses setiap saat. Pelanggan dapat mengunjungi situs tempat kita memasarkan produk anda kapanpun dan dimanapun selama mereka mendapatkan akses internet.  (sumber : http://vistabunda.com/bisnis/7-manfaat-pemasaran-melaluiinternet-internet-marketing/ )

Tidak ada komentar: